Belajar Coding Games Secara Online



Belajar Coding itu sulit hmm ..... ya memang sulit namun ... sepertinya perasaan itu dapat di patahkan Jika sudah browsing ke https://studio.code.org, yah sekilas memang program online itu khusus diperuntukkan untuk anak-anak, namun jangan takut untuk orang dewas pun dapat mudah mempelajarinya. Pada program ini ada istilah Hour of Code (HoC) yaitu suatu project untuk membasmi buta Coding ( Pemograman ), hebatnya Project ini diikuti oleh berbagai macam negara, salah satunya Indonesia.
Maksud dari Project HoC ini adalah membantu agar semua orang mengerti mengenai pemograman / logika berpikir dalam pemograman . Sangat menyenangkan sekali mempelajarinya karena disampaikan dalam bentuk game . silakan  cek di https://studio.code.org/hoc/1

Pada aplikasi permainan coding ini terbagi menjadi dua layer . layer kanan untuk eksekusi sciptnya dan layer kiri untuk melihat hasil dari script yang sadah dibuat . sangat menarik karena dibuat seperti permainan (game), penasaran silakan dicoba sendiri yah.

Sedikit tutorial dalam penggunaanya sebagai berikut:

1. Browsing ke https://studio.code.org/hoc/1
2. Maka akan tampil halaman sebagai berikut :

3.  Pada session ini kita wajib menyelesaikan permainan coding ini sampai level 20, caranya mudah yaitu si Angry Bird berwarna merah harus bergerak menuju Pig berwarna Hijau. seperti contoh diatas dibutuhkan langkah maju kedepan sebanyak 2 kali sehingga tinggal kita click n drop block "move forward"sebanyak 2  seperti ini :

4. Setelah itu click Run untuk melihat hasilnya, Seperti gambar dibawah ini : 
dan lanjut ke level berikutnya, sampai terus kelevel terakhir 


Oh iya yang lebih mengasikkan lagi jika kita selesai menyelesaikan semua level ( sampai level 20) maka kita akan mendapatkan sertifikat seperrti dibawah ini : 

Kerenkan ......Anak anak pasti suka....kapan lagi bisa belajar sambil bermain plus langsung dapet sertifikat.

oh iya untuk lebih jelasnya silakan liat video tutorialnya yah : 








Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Belajar Coding Games Secara Online "

Post a Comment