Tongseng BRI Cipete



Tongseng merupakan masakan asli Indonesia yang muncul dari perkawinan berbagai budaya. Sekitar abad 18-19-an, Indonesia merupakan pusat pertemuan dari berbagai bangsa di dunia seperti India dan Timur Tengah, untuk berdagang, menyebarkan agama dan lainnya. Sejak dari itu, mereka pun membawa kebiasaannya," 

Salah satu kebiasaan itu adalah menikmati sajian daging kambing yang sangat mereka gemari. Berabad kemudian, beberapa daerah di Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogya,  mulai memasak dan menjual berbagai macam hidangan kambing, di mana kreasi pertamanya ialah sate kambing.

Karena sate menggunakan daging dan hati kambing, lalu sisanya yaitu jeroan dan tulang kemudian diolah menjadi gule atau gulai kambing, yang dimasak dengan rempah santan.

Tahun 1950-1969-an banyak yang jualan sate dan gule. Dari sana, mereka pun mulai terinspirasi mengolah hidangan baru. Ada dua komponen utama, dagingnya daging dari sate dan kuahnya kuah gule, yang disatukan dengan bumbu dan kecap manis, serta sayuran. Maka jadilah tongseng yang kini menyebar ke banyak daerah di Indonesia,

Saat ini, lanjut dia, tongseng dimasak dengan beragam bumbu dan dimodifikasi disetiap daerah, tapi tetap berakar dengan citarasanya yang otentik. Seperti tongseng pedas yang dilengkapi dengan cabai rawit, tongseng kicik khas Jogja yang kering tak berkuah hingga tongseng dengan rasa klasik yang asli.

Itu sepenggal cerita sejarah tongsel yang saya kutip dari  portal berita online (https://www.suara.com/lifestyle/2016/09/10/073000/sejarah-di-balik-kelezatan-tongseng).

Nah yang ogut bahas sekarang bukanlah mengenai sejarah tongseng, diatas merupakan prolog pembuka saja biar keliatan panjang blog ogut ini hehehhe, singkat cerita ogut mau share aja kalau di cipete ada tempat jualan tongseng langganan ogut, wah rasanya maknyus bangat deh, tongsengnya muantaf pas dilidah , dagingnya juga lembut dan terpeting harganya murah meriah loh sahabat…..
Neh tempatnya ada di Cipete selatan tepanya di : 


Tempatnya lumayan mudah di temui karena ada dipinggir  jalan.




Pengunjungnya pun banyak dari segala kalangan, baik dari yang membawa motor sampai membawa mobil





Neh die Si pak De' Penjual Tongseng BRI ini, orangnya ramah.






Ini dia... makanannya : tongseng + sate yang Maknyus bet......, Silakan dicoba deh klo lewat, oh iya neh Tongseng buka-nya hanya malam saja yah klo siang tutup, maklum klo siang dipake buat trotoar jadi buka-nya antara habis  magrib sampe jam 01.00 an


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tongseng BRI Cipete "

Post a Comment